RSS

IKAN SALMON



      Ikan Salmon hidup di Samudra Atlantik dan Samudra Pasifik. Secara umum, salmon adalah spesies anadromous, yaitu spesies yang bermigrasi untuk berkembang biak. Salmon lahir di perairan air tawar, bermigrasi ke lautan, lalu kembali ke air tawar untuk bereproduksi. Terdapat suatu kepercayaan bahwa salmon selalu kembali ke tempat yang sama di mana ia dilahirkan untuk berkembang biak. Penemuan terbaru menunjukkan ikan salmon telah dibekali peta magnet sejak lahir. Tidak peduli jika ikan ini menetas di akuarium buatan manusia sekalipun, ikan salmon ini akan bergerak mengikuti arah lintasan yang telah menjadi kebiasaan nenek moyang mereka.


            Ikan salmon menjadi primadona bagi masyarakat jepang, bebrbeda dengan di Indonesia harga yang kurang terjangkau membuat ikan salmon hanya menjadi makanan utnuk kalangan atas saja. Ikan salmon sangat jarang di temui di pasar tradisional melainkan lebih sering dijumpai di supermarket besar ataupun restaurant. Padahal ikan salmon mempunyai kandungan gizi yang tinggi yang mengguntungkan bagi yang mengkonsumsinya. Berikut beberapa manfaat ikan salmon :

1. Meningkatkan Daya Ingat dan Fungsi Otak
Salmon memiliki kandungan omega-3 yang tinggi yang berfungsi meningkatkan daya ingat dan fungsi otak. Omega-3 bersama dengan vitamin A, vitamin D dan selenium mencegah kerusakan sistem saraf, bekerja sebagai antidepresan dan menenangkan otak. Konsumsi salmon pada anak-anak dapat mencegah penyakit ADHD.

2. Baik Bagi Kesehatan Tulang
Kandungan kalsitonin dalam salmon membantu meningkatkan densitas dan kekuatan tulang yang dapat membantu mencegah osteoporosis dan penyakit sendi seperti osteoarthritis. Selain itu salmon mengandung kalsium yang dibutuhkan untuk kesehatan tulang.

3. Mencegah Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah
Konsumsi salmon mencegah tekanan darah tinggi, serangan jantung, aterosklerosis (penyumbatan pembuluh darah arteri), dan lain sebagainya. Omega-3 yang terkandung dalam salmon membantu mengurangi kadar kolesterol darah, menjaga fleksibiitas pembuluh darah dan menguatkan otot jantung serta memperbaiki kerusakan jaringan jantung dan pembuuh darah. Salmon juga membantu menurunkan tekanan darah dengan cara menurunkankadar kolesterol dan mencegah kekakuan dan penyumbatan dinding arteri sehingga dapat mencegah serangan jantung pula.

4. Membantu Mengatasi Kesulitan Tidur
Ikan Salmon mengandung triptofan yang merupakan natural sedatif sehingga baik untuk dikonsumsi bagi individu yang memiliki kesulitan tidur atau insomnia.

5. Baik Untuk Kesehatan Mata
Selain untuk kesehatan otak dan jantung, omega-3 yang terdapat di dalam salmon juga bermanfaat untuk mencegah mata lelah, mata kering dan penyakit degenerasi makula terkait mata (suatu kondisi yang terjadi pada individu yang lebih tua dimana terdapat hilangnya penglihatan dibagian tengah mata akibat kerusakan saraf mata).


SUMBER
http://www.klikdokter.com/healthnewstopics/read/2014/09/15/15032429-1036-1/5-manfaat-makan-ikan-salmon-beberapa-manfaat-ikan-salmon-lainnya-

0 komentar:

Posting Komentar